Polres Sukabumi Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025

    Polres Sukabumi Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025
    Polres Sukabumi Gelar Apel Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025

    Sukabumi – Polres Sukabumi menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025 di Lapangan Apel Mapolres Sukabumi, Jl. Sudirman No. 12 Palabuhanratu, Senin (10/2/2025) pagi. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menekan angka kecelakaan di wilayah hukum Polres Sukabumi.  

    Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. H. Samian, S.H., S.I.K., M.Si., didampingi para Pejabat Utama (PJU) Polres Sukabumi, serta diikuti oleh personel gabungan dari Polres Sukabumi, Subdenpom, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan.  

    Dalam amanatnya, Kapolres Sukabumi menyampaikan bahwa Operasi Keselamatan Lodaya 2025 melibatkan sebanyak 2.520 personel yang akan bertugas untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas.  

    "Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, menekan angka fatalitas korban kecelakaan, serta mengurangi pelanggaran lalu lintas. Kami berharap operasi ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, " ujar AKBP Samian.  

    Lebih lanjut, Kapolres menekankan agar seluruh personel yang terlibat dalam operasi ini selalu mengedepankan pendekatan humanis dalam bertugas.  

    "Saya tekankan kepada seluruh personel agar selalu memanjatkan doa sebelum bertugas, mengutamakan keselamatan, serta melaksanakan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas. Hindari tindakan yang kontra produktif dan sikap arogan, sehingga kehadiran Polantas benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, " tambahnya.  

    Apel gelar pasukan juga ditandai dengan penyematan pita operasi oleh Kapolres kepada perwakilan personel sebagai simbol dimulainya Operasi Keselamatan Lodaya 2025. Operasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi keselamatan berlalu lintas di wilayah Kabupaten Sukabumi.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desas Seuseupan Polsek Caringin...

    Artikel Berikutnya

    Apel Pagi Personil Polsek Parungkuda, Kapolsek...

    Berita terkait