Sukabumi - Kasdim 0622/Kab. Sukabumi Mayor Inf Restu Kilat Dwijono didampingi Pasiops dan Danramil 2209/LengkongMeninjau Kesiapan Lokasi Sail dan Touring Siliwangi Dalam rangka memperingati HUT Kodam III/Siliwangi ke 76, hari ini Jumat 03 Juni 2022.
"Merupakan suatu kehormatan dan kebanggan, wilayah Kodim 0622/Kab. Sukabumi ditunjuk sebagai salah satu lokasi tempat memperingati HUT Kodam III/Siliwangi ke 76 Th Kali ini, tentu dalam mempersiapkannya kita harus benar benar maksimal, " ungkap Restu Kilat Dwijono pada awak media.
Lanjutnya, Dalam memperingati HUT Kodam III/Siliwangi ke 76 Th di wilayah Kodim 0622/Kab. Sukabumi akan ada berbagai acara atau kegiatan, diantaranya adalah kegiatan Sail dan Touring Siliwangi, adapun Route yang akan digunakan pada kegiatan tersebut dimulai dari start Makodim 0622/Kab. Sukabumi - Karanghawu Cisolok – Palabuhanratu – Simpenan – Waluran - Jampang Kulon - Surade - Cibitung dan berakhir di Tegal Buleud Kab. Sukabumi.
"Selain kegiatan Touring ada kegiatan kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan diantaranya adalah kegiatan Baksos berupa pemberian Bansos berupa sembako kepada masyarakat, Pemberian santunan kepada anak yatim piatu, Penanaman Mangrove dan acara malam keakraban berupa hiburan bersama rakyat, sebelumnya akan ada acara penyambutan dari Forkopimda Kab. Sukabumi kepada Pejabat Kodam III/Siliwangi, " jelasny.
Masih kata Restu Kilat Dwijono bahwa Peringatan HUT Kodam III/Siliwangi kali ini bukan hanya kita sebagai Prajurit Kodam III/Siliwangi yang merayakannya namun masyarakatpun ikut merayakannya, karena kebahagiaan kita adalah kebahagiaan rakyat juga.
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu dalam mempersiapkan kegiatan ini, semoga dalam pelaksanaanya nanti dapat berjalan aman dan lancar, " harapnya.